Bupati Majene Tegaskan Salat Subuh Berjamaah Libatkan OPD Tiap Jumat Tetap Sesuai Prokes

TRIBUN-SULBAR.COM, MAJENE - Bupati Majene Andi Achmad Syukri Tammalele, menegaskan program Salat Subuh Berjamaah setiap Jumat tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.
Ia mengatakan, safari subuh jumat berjamaah merupakan bagian dari upaya memohon pertolongan Allah SWT.
Agar masa pandemi Covid-19 segera berakhir.
Baca juga: Covid-19 Makin Meningkat, Bupati Mamuju Minta Masyarakat Terapkan Prokes dan Ikut Vaksinasi
Baca juga: Sebelum Pembelajaran Tatap Muka, Dinkes Majene Target Vaksinasi 15.000 Pelajar
Ia menuturkan, masa pandemi Covid-19 telah berlangsung dua tahun terakhir.
Kasus Covid-19 meningkat tajam dalam dua bulan terakhir di Sulbar.
Termasuk Majene masuk zona PPKM level 3.
"Segala upaya telah kita lakukan, termasuk kegiatan do'a dan zikir kita laksanakan untuk memohon pertolongan agar wabah penyakit ini segera berakhir," ujar Bupati Majene Andi Achmad Syukri Tammalele kepada Tribun-Sulbar.com, Sabtu, (14/8/2021)
Ajakan Salat Subuh berjamaah melibatkan semua OPD ditegaskan Achmad Syukri tetap mematuhi prokes ketat.
Menurutnya, agenda tersebut bukan sekedar kumpul bersama OPD.
Tapi, juga komitmen pemerintah dalam mengedukasi masyarakat akan pencegahan penularan Covid-19.
Belum ada Komentar untuk "Bupati Majene Tegaskan Salat Subuh Berjamaah Libatkan OPD Tiap Jumat Tetap Sesuai Prokes"
Posting Komentar